SMA YABT Manokwari Laksanakan UAS secara Manual, Bupati Hermus: Kita Penuhi Tahun Depan

Manokwari, SURYA ARFAK – Bupati Manokwari, Hermus Indou, memantau pelaksanaan ujian akhir sekolah (UAS) tingkat SMA di SMAN 1, SMAN 2, dan SMAN Yayasan Anu Beta Tubat (YABT) Manokwari, Rabu (9/4/2025).

Dalam pemantauan itu, Bupati Hermus mendapati SMA YABT masih melaksanakan UAS secara manual.

Usai pemantauan, Hermus mengakui bahwa ada sekolah yang sarana prasarananya sudah memadai untuk melaksanakan UAS, tapi ada juga sekolah yang sarana prasarananya belum memadai.

“Untuk SMA 1 dan SMA 2 telah tersedia fasilitas komputer yang cukup untuk bisa memenuhi kebutuhan anak-anak kita dalam mengikuti UAS tapi khusus untuk SMA YABT tadi ujiannya masih dilakukan secara manual,” ujarnya.

Menurut Hermus, sekolah yang masih melaksanakan UAS secara manual akan menjadi pekerjaan rumah bagi Pemkab Manokwari.

Pemkab Manokwari, kata Hermus, akan berupaya memenuhi kebutuhan sekolah dalam pelaksanaan UAS tahun depan.

“Saya berharap ini akan segera kita penuhi untuk tahun depan tidak boleh ada sekolah yang tidak menggunakan sistem CAT atau komputer dalam UAS tapi semuanya sudah harus berbasis komputer,” tandasnya.

Kepala Bidang SMA/SMK Dinas Pendidikan Kabupaten Manokwari, Recky Risamasu, menyampaikan bahwa selain SMA YABT, masih ada dua sekolah swasta lagi yang pada tahun ini melaksanakan UAS secara manual.

“Kami dinas akan mendata untuk bisa memfasilitasi sarana prasarana ujian tahun depan. Seperti tadi Pak Bupati sudah sampaikan kita siap tahun berikut tidak ada lagi sekolah-sekolah yang melaksanakan ujian secara manual tapi semua sudah komputerisasi,” ungkapnya. (SA01)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *